Kecelakaan Mengerikan di Balikpapan Terekam CCTV, 5 Orang Meninggal Dunia

ARAH PANTURA – Kecelakaan mengerikan di Balikpapan terekam kamera CCTV. Sebuh truk kontainer menabrak kendaraan di lampu merah.

Kecelakaan di Kota Balikpapan hari ini terekam jelas dari sebuah rekaman CCTV berdurasi 41 detik.

Dalam rekaman CCTV tersebut, nampak kendaraan yang sedang berhenti di lampu merah kawasan Jalan Soekarno-Hatta Simpang Muara Rapak Kota Balikpapan sekitar pukul 05.00 WITA, Jumat (21/1).

Namun, secara tiba-tiba truk kontainer sedang dalam perjalanan menuju Kampung Baru Balikpapan Barat mengalami rem blong hingga tak terkendali dan menabrak kendaraan yang sedang berhenti di lampu merah.

 

Dari data yang berhasil dihimpun, kecelakaan maut ini menewaskan 5 orang dan sedikitnya 4 orang lainnya terluka.

Sopir truk kontainer nopol KT 8543 AJ berinisial MA, juga sudah diamankan polisi untuk dimintai keterangannya.

BACA JUGA: Bocah 14 Tahun Asal Losari Hilang di Sungai Cisanggarung, Terekam Video Sebelum Hanyut

Sopir mengaku sebenarnya sudah berusaha mengurangi kecepatan kendaraan dengan menurunkan perseneling dari 4 ke 3.

Namun upaya itu gagal dan rem benar-benar sudah tidak berfungsi saat berada di dekat Rajawali Foto.

Dirlantas Podla Kaltim, Kombes Sonny Irawan mengatakan, kepolisian masih melakukan pendataan jumlah korban dan kendaraan yang terlibat kecelakaan. (ard)

BACA JUGA: Cara Mudah Daftar Vaksin Booster di Aplikasi PeduliLindungi, Cukup Klik Ini

Spread the love

BACA JUGA :  Kecelakaan di Battembat Tengah Tani Cirebon, Ditemukan Kartu OSIS SMKN 1 Cilimus

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *