Kendaraan Pemudik Terus Meningkat Melintas di Tol Pejagan – Pemalang

ARAH PANTURA, BREBES – Data yang diperoleh dari Pihak Pejagaan Pemalang Tol Road (PPTR) kendaraan pemudik yang melintas di Tol Pejagaan terus mengalami peningkatan.
Bahkan sejak H-8 hingga H-5 pada Rabu (27/4) malam, sudha ada 131.551 kendaraaan yang melintas khususnya kendaraan mobil pribadi yang ditumpangi pemudik.
“Total kendaraan pribadi yang melintas tol Pejagan-Pemalang hingga H-5 mencapai 121.551 kendaraan. Atau 24.310 kendaraan Lalin Harian Rata-rata (LHR),” ujar Kepala Seksi Pelayanan Transaksi PPTR Deni Harjo.
Deni memperkirakan puncak arus mudik akan terjadi pada hari libur pertama ASN yakni di hari Jumat mendatang.
“Puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada 29 hingga 30 April mendatang. Dan diperkiran kendaraan pribadi yang melintas menfapai 80-90 ribu kendaraan,” pungkasnya.***