Mantan Bupati Brebes Kolonel (Purn) Syamsudin Sagiman Ingatkan ASN, Ini Yang Diucapkan

ARAH PANTURA, BREBES – Temu Kangen dalam rangka Hari Jadi ke-344 Kabupaten Brebes, yang digelar di Pendopo Bupati Brebes, Senin (17/01) siang, selain dihadiri Bupati Idza Priyanti dan Wakil Bupati Narjo.
Nampak juga dihadiri sejumlah mantan Bupati Brebes sebelumnya, seperti Kolonel (Purn) H Syamsudin Sagiman dan Indra Kusuma.
Bupati Brebes periode 1994 – 1999, Syamsudin Sagiman, dalam sambutannya mengingatkan kepada Aparatur Sipil Negera (ASN) di Pemkab Brebes agar menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab.
“Dengan memilki rasa tanggung jawab, masyarakat akan dapat merasakan manfaat dari pelayanan prima yang diberikan,” tutur Bupati Brebes yang berpangkat Kolonel (purn) TNI Angkatan Darat.
Baca juga: Bencana Tanah Bergerak Melanda, Begini Kerusakan Belasan Rumah Warga
Mantan Bupati Brebes yang kini menetap dan tinggal di Kota Semarang itu, mengingatkan kepada para Pegawai Negeri Sipil (PNS), jangan sampai melupakan Tuhannya dalam menjalankan tugasnya sebagai Abdi Negara.
“Pesan saya, abdi negara jangan melupakan pengabdiannya kepada Allah SWT. Termasuk jangan sampai lalai dalam mengembangkan amanah sebagai abdi negara,”tegas Syamsudin Sagiman.
“Kalau ibadahnya taat, maka kita akan takut dosa. Bila sudah takut dosa maka pekerjaan yang dilakukan akan baik juga, sesuai dengan aturan yang berlaku,” ungkap Mantan Bupati Brebes.***
Baca juga: Anggota Dewan Ini Apresiasi Nakes di Brebes, Berikut Capaian Vaksin yang Diperoleh