Tol Cisumdawu Resmi Digunakan Jelang Libur Nataru, Tarif Masih Gratis

ARAH PANTURA – Tol Cileunyi–Sumedang–Dawuan (Tol Cisumdawu) diresmikan untuk menghadapi libur Natal dan Tahun Baru 2023.

Kasatker PJBH Cisumdawu Yuanita Kiki Sani menjelaskan untuk sementara tol Cisumdawu belum dikenakan tarif atau gratis.

“Tarif Rp. 0,- sampai adanya penetapan tarif dari Bapak Menteri PUPR” kata Yuanita Kiki Sani, Kamis (15/12).

Tol Cisumdawu Seksi 2 (Pamulihan – Sumedang) dan Seksi 3 (Sumedang – Cimalaka) telah dilakukan Uji Laik Fungsi Jalan (ULFJ) pada awal November 2022.

Artinya tol Cisumdawu sudah bisa beroperasi saat libur Nataru ini.

“Telah terbit Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat pada tanggal 13 Desember 2022 lalu,” paparnya.

Tol Cisumdawu Seksi 2 dengan panjang 17,05 Km dari mulai Gebang Tol Pamulihan hingga Gebang Tol Sumedang akan dioperasikan untuk semua jenis golongan kendaraan.

Sedangkan Seksi 3 yang memiliki panjang 4,05 Km dari mulai Gerbang Tol Sumedang hingga Gerbang Tol Cimalaka hanya akan dioperasikan untuk jenis kendaraan Golongan I.

(ard)

Spread the love

BACA JUGA :  PT KAI Daop 3 Cirebon Catat 38.247 Penumpang Datang Selama Periode 22-29 Desember 2022

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *